Tepat hari ini yaitu Sabtu Tanggal 1 Agustus 2015, JKT48 Tim KIII mengadakan show pertama Setlist Shaisu Bell Ga Naru yang artinya "Bell Terakhir Telah Berbunyi".
Dalam pertunjukan kali ini beberapa member trainee dan kandidat trainee ikut serta dalam pertunjukan tersebut.
Adapun para member trainee yang ikut serta dalam pertunjukan tersebut adalah Tya, Indah, Cia, Farina sedangkan dari kandidat Trainee adalah Crhisti dan Jinan.
Mereka semua menjadi Back Dancer pada Unit Song Gomen Ne Jewel ( Maafkan permataku.
Di Unit Song ini mereka terlihat bersemangat sekali menjadi back dancer dari kakak-kakak mereka di Tim KIII.
Memang lagu pada unit song ini terdengar menyenangkan padahal artinya tidak jauh dari cinta sebelah tangan.
Para Back Dancer menggunakan kostum yang cukup terang blink blink mengikuti performer utamanya, selain itu meraka menggunakan topi golf yang membuat mereka tampak trendi.
Seperti biasa pada akhir show mereka semua keluar dari back stage dan ikut mengucapkan salam terakhir setelah selesai show. Tentunya mereka juga mengikuti proses Hitouch dengan penonton setelah show selesai.
Semoga Tya bisa ikut perform dalam waktu dekat yaaaa, sepertinya seru melihat gerakan pada setlist tersebut yang energik dan terlihat dewasa, sepertinya cocok untuk Tya.
Semoga Tya selalu semangat yaaa.
Keep your Fiery Spirit ^_^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar